Halaman

Kamis, 23 Juli 2020

Inter Vs Fiorentina, Pasukan Antonio Conte Dipaksa Berbagi Angka


23/07/2020

Inter Milan dipaksa berbagi angka dengan Fiorentina dalam pertandingan pada pekan ke-35 Liga Italia musim ini. Pertandingan antara Inter vs Fiorentina yang berlangsung di Giuseppe Meazza, Kamis (23/7/2020) dini hari WIB, berakhir dengan skor 0-0.

Hasil tersebut membuat Inter Milan masih berada di peringkat ketiga klasemen Serie A dengan 73 poin. Adapun Fiorentina naik satu peringkat ke posisi 12 dengan raihan 43 poin.

Jalannya pertandingan Inter vs Fiorentina: Babak pertama, Inter Milan coba mengejutkan Fiorentina lewat sepakan Christian Eriksen yang sempat berbelok arah pada menit ke-5. Bola sepakan Eriksen sempat ditepis kiper Fiorentina, Pietro Terracino.

Bola yang masih liar coba disambar oleh Romelu Lukaku, tetapi langsung sigap diamankan Terracino. Lima menit setelah peluang pertama dari Eriksen, Inter Milan nyaris mencetak gol. Nicolo Barella sempat memberikan keunggulan bagi lewat tembakan jarak jauh yang masih bisa ditepis Terracino dengan baik.

Inter Milan kembali membuang peluang untuk unggul terlebih dahulu setelah bola sundulan Lukaku melebar tipis dan membentur tiang gawang Fiorentina. Inter Milan harus kehilangan Stefan De Vrij lebih cepat karena mengalami cedera di menit ke-23 sehingga membuatnya digantikan oleh Andrea Ranocchia.

Meski kehilangan Stefan De Vrij, Inter Milan masih belum mengendurkan serangannya. Sayang, peluang terakhir Inter Milan pada menit ke-34 lewat kaki Romelu Lukaku masih belum bisa menggetarkan jala Fiorentina hingga turun minum.

Babak pertama antara Inter milan vs Fiorentina berakhir dengan skor 0-0. Pada babak kedua, Inter Milan masih intensif menyerang pertahanan Fiorentina. Peluang emas tercipta pada menit ke-52 lewat kerja sama dua pemain eks Man United.

Lukaku yang menggiring bola hingga di belakang barisan pertahanan Fiorentina lalu memberikan umpan kepada Alexis Sanchez. Sanchez yang melihat kesempatan langsung melakukan tembakan hasil dari umpan Lukaku.

Namun, Terracino yang menjadi pahlawan dalam pertandingan kali ini dengan sigap mengantisipasi bola sepakan Sanchez sehingga gawang Fiorentina masih aman. Fiorentina baru mendapatkan peluang emas pertamanya pada menit ke-56 lewat aksi eks pemain Bayern Muenchen, Frank Ribery. Ribery yang mendapatkan umpan dari Patrick Cutrone melesakkan tembakan ke pojok gawang Inter Milan, tetapi masih mampi diantisipasi kiper Samir Handanovic.

Fiorentina baru membuat peluang kembali pada menit ke-80 hasil kerja sama Federico Chiesa dan Pol Lilora yang masih sanggup diamankan Handanovic. Pada sisa 5 menit terakhir tambahan waktu babak kedua, kedua tim tak kunjung memperoleh hasil meski sama-sama gencar menebar ancaman ke gawang satu sama lain.

Hingga babak kedua berakhir, laga antara Inter Milan vs Fiorentina ditutup dengan skor kacamata 0-0.

Susunan pemain Inter Milan vs Fiorentina

Inter Milan (3-4-1-2):
Samir Handanovic (GK); Danilo D’Ambrosio, Stefan De Vrij, Diego Godin; Antonio Candreva, Nicolo Barella, Roberto Gagliardini, Ashley Young; Christian Eriksen; Romelu Lukaku, Alexis Sanchez. Cadangan: Daniele Padelli, Andrea Ranocchia, Alessandro Bastoni, Milan Skriniar, Kwadwo Asoamoah, Victor Moses, Cristiano Biraghi, Borja Valero, Lucien Agoume, Marcel Brozovic, Lautaro Martinez, Sebastiano Esposito.
Pelatih: Antonio Conte

Fiorentina (3-5-2):
Pietro Terracciano (gk); German Pezzella, Nikola Milenkovic, Martin Caceres; Lorenzo Venuti, Milan Badelj, Alfredi Duncan, Gaetano Castrovilli, Dalbert; Franck Ribery, Patrick Cutrone. Cadangan: Kevin Agudelo, Erick Pulgar, Aleksa Terzic, Pol Lirola, Christian Kouame, Federico Chiesa, Igor Julio, Federico Ceccherini, Riccardo Sottil, Dusan Vlahovic, Federico Brancolini, Rachid Ghezzal.
Pelatih: Giuseppe Iachini


Sumber :
https://bola.kompas.com/read/2020/07/23/04492788/inter-vs-fiorentina-pasukan-antonio-conte-dipaksa-berbagi-angka?page=all#page2.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar